Ikuti Kami

Politik

Tiga Pasangan Balon Bupati dan Wakil Bupati Kampar Daftarkan Diri ke KPU

Inilahkampar-BANGKINANG – Di hari yang sama, Rabu (28/8/2024) KPU Kabupaten Kampar terima pendaftaran 3 pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Kampar, diantaranya pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Kampar Yusri-Rinto Pramono, pasangan Ahmad Yuzar-Misharti dan pasangan calon Yuyun Hidayat – Edwin Pratama Putra.

Tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati Kampar pada Pilkada serentak 2024 ini tampak diantar ratusan pendukung dan pengurus, kader partai pengusung masing-masing.

Mereka tampak disambut ketua KPU Kampar Andri Putra didampingi Komisioner Aprizal, Imelda Sapitri, Nur’aini dan Mihuhuddin Akhmad.

Tampak juga pendaftaran mereka diawasi oleh ketua Bawaslu Kampar Syawir Abdulah bersama para anggota Mustaqim, Micky AB, Muhammad Amin dan Fadriansyah. 

Dalam acara ini, ketua KPU Kampar menerima dokumen pendaftaran 3 pasangan bakal calon ini. Dan sambutan dari masing-masing bakal calon bupati dan wakil bupati Kampar serta sambutan dari ketua KPU Kampar.

Ketua KPU Kampar, Andi Putra dalam sambutannya menyampaikan bahwa hari ini telah menerima tiga bakal calon pasangan bupati dan wakil bupati Kampar periode 2024-2029.

Sementara untuk pada Kamis 29 Agustus 2024, KPU Kampar akan kembali menerima pendaftaran pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Kampar pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Kampar Repol-Ardo.

”Kita berharap pelaksnaan seluruh proses Pemilukada Kampar dapat berjalan dengan baik dan sukses. Pemilu yang aman lancar dan damai sebagaimana yang kita harapkan.

“Dan bahwa masih banyak proses dan langkah-langkah yang akan kita lakukan hingga puncak pemilihan calon bupati dan wakil bupati Kampar periode 2024-2029 ini.

”Harapan kita semua semoga proses ini dapat berjalan lancar dan aman,” tutup Andi Putra menambahkan.***