Kampar
Kedapatan Sedang Main Domino, Puluhan Pelajar Diamankan Satpol PP Kampar
Inilahkampar-BANGKINANG – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kampar amankan siswa sedang asyik bermain domino saat jam belajar, Jumat (22/11/2024) di Bangkinang Kota.
Puluhan pelajar yang cabut dari sekolah dan pergi main domino terjaring razia yang digelar oleh Tim Patroli Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kampar.
Razia ini dilakukan di kawasan Bangkinang Kota di bawah Komandan Regu (Danru) Praja Hendra. Patroli rutin ini bertujuan untuk menciptakan ketertiban umum sekaligus mencegah perilaku pelajar yang tidak sesuai dengan aturan sekolah.
“Kami menemukan para pelajar ini bermain domino di beberapa titik. Setelah kami amankan, mereka dibawa ke kantor Satpol PP untuk pendataan dan pembinaan lebih lanjut,” ujar Hendra.
Kasat Pol PP Kampar Arizon, SE menyampaikan bahwa kegiatan semacam ini sering dilakukan untuk mencegah siswa berkeliaran di luar lingkungan sekolah selama jam pelajaran. Setelah dilakukan pendataan, pihak Satpol PP akan memanggil orang tua dan pihak sekolah masing-masing untuk memberikan peringatan keras.
“Kami berharap kejadian ini menjadi pelajaran bagi para pelajar agar tidak mengulangi perbuatannya. Pendidikan itu penting, dan mereka seharusnya memanfaatkan waktu belajar dengan baik,” tegasnya.
Kassatpol PP Kampar ini menambahkan dengan mengimbau para orang tua untuk lebih memperhatikan kegiatan anak-anak mereka di luar jam sekolah, serta meminta pihak sekolah untuk memperketat pengawasan pada saat jam sekolah agar kejadian serupa tidak terulang.
“Patroli akan terus kami tiingkatkan guna menjaga ketertiban di masyarakat, khususnya di kalangan pelajar di wilayah negeri serambi Mekkahnya Provinsi Riau kita ini,” tutup Arizon kepada wartawan.***