Kampar
Pj Bupati Kampar Pimpin Rapat Kerja di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar
Bangkinang – Pj Bupati Kampar Hambali SE.M.Ba.MH pimpin rapat kerja dan pengarahan di ruang rapat lantai III Kantor Bupati, Rabu (27/12/2023). Turut hadir dalam acara ini diantaranya Plh Sekretaris Daerah Drs.Yusri.M.Si, para staf ahli, para asisten, Ekselon II, seluruh Kepala OPD, Ekselon III dan Camat Se-Kabupaten Kampar.
Dalam arahannya, Pj Bupati Kampar Hambali SE.M.Ba.MH menyampaikan rapat ini dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana realisasi kegiatan dan apa saja yang menjadi hambatan, serta kendala dalam pelaksanaan kegiatan pada masing-masing, terutama dalam penanganan kemiskinan ekstrem, stanting dan ketahanan pangan.
“Saya mengharapkan kepada seluruh kepala OPD dan camat untuk segera mungkin untuk melaksanakan kegiatan dan bisa selesai sesuai dengan target yang diharapkan. Namun capaian juga harus ditingkatkan, apabila ada kekosongan baik di pemerintah, camat dan desa harus segera di cari pengantinya,” ucap Hambali.
Berharap nantinya setiap OPD terkait agar menyusun strategi rencana kerja, agar setiap persoalan yang kita hadapi saat ini dapat diselesaikan dengan cepat sekaligus dalam menyonsong penyusunan program rencana kerja, jangan ada pungli, memberikan pelayanan terbaik dan jangan korupsi.
Mengenai PPPK yang baru saja lulus, setelah diangkat diharapkan jangan ada yang pindah tugas dimana diletakan disana mengabdi dan buatkan surat kontrak agar tidak ada pemindahan atau pindah tugas.(prot-dokpim)