Peristiwa
Lintas Riau-Sumbar Dilakukan Buka Tutup Akibat Longsor
Inilahkampar-BANGKINANG – Terjadi longsor tepatnya di jalan nasional lintas Desa Tanjung Alai Kecamatan XIII Koto Kampar. Saat ini jalan dilakukan buka tutup untuk dilewati, baik kendaraan roda empat maupun roda dua.
Hal ini disampaikan oleh kepala BPBD Kabupaten Kampar melalui Candra, Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD Kampar kepada riauterkini, Jumat (26/1/2024). Ia mengatakan jalan sedang dikerjakan proses pembersihan.
“Masih proses pembersihan, jalan sudah mulai bisa dilalui. Sistem buka tutup sementara,” ujarnya.
Hendra mengatakan longsor terjadi pada pukul 08.00 Wib pagi tadi. Longsor diakibatkan curah hujan yang tinggi terus mengguyur pagi kemarin hingga malam tadi.
Akibat bencana longsor ini jalan lalu lintas Riau-Sumbar tertimbun material Longsor.
Panjang yang mengalami longsor sehingga badan jalan tertimbun lebih kurang 50 meter, lebar lebih kurang 12 meter. Material Longsor tanah lumpur, pepohonan dan semak belukar.
Selain itu Candra juga mengatakan bahwa tim yang terlibat dalam penanganan longsor ini adalah Satgas TRC Pusdalops BPBD Kampar, TNI, Polri, Dishub, PT.WIKA dan
masyarakat. Sarpras yang digunakan yakni,
1 Unit Mobil Angkut BPBD Kampar, 4 Unit R2 dan 1 Unit R4 Milik TNI, 3 Unit R2 & 1 Unit R4 Milik Polri, 1 Unit R4 Milik PT.WIKA, 4 Unit R2 Milik Masyarakat, 1 Unit Exkapator, 2 Unit Louder, 1 Unit Grader.
“Upaya yang dilakukan Satgas TRC Pusdalops-PB BPBD Kampar melakukan kaji cepat di lokasi kejadian. Material longsor sudah dibersihkan dan untuk saat ini jalan masih sistem buka tutup,” tambahnya.***