Ikuti Kami

Pendidikan

Gubri dan Pj Bupati Kampar Hadiri HUT ke-67 Tahun Ponpes Darussalam Sekaligus Reuni Akbar IKPPD

Inilahkampar.com-BANGKINANG – Pj Bupati Kampar H. Muhammad Firdaus, SE.MM hadiri acara milad Pondok Pesantren Darussalam ke-67 tahun, Ahad (9/7/2023) di Saran Kabun, Rohul. Acara ini dengan tema “pulang kauma”.

Dalam acara ini sekaligus reuni akbar Ikatan Keluarga Alumni Pondok Pesantren Darussalam (IKPPD).

Dalam acara ini juga hadir Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si, ketua IKPPD M. Zukri.MA, Pimpinan Pondok Pesantren Darussalam Abuya Syech H. Alaiddin Attory Aidarus, Lc dan para alumni IKPPD.

Penjabat Bupati Kampar Muhammad Firdaus presiasi atas terlaksananya acara ini. Menurutnya, apabila para alumni telah berkumpul, apa saja yang akan dibangun di pesantren, akan terwujud. “Dari beberapa angkatan, sudah terlihat banyak yang sukses di bidangnya masing-masing. Dengan demikian, hanya tinggal musyawarah, dan hal ini harus dilaksanakan setiap tahunnya,” ujarnya.

Sementara Gubernur Riau, Syamsuar menyampaikan apresiasi para alumini atas perhatian kepada sekolah atau pondok pesantrennya, karena ini juga menjadi kebanggaan para alumni. Kemudian terkait rencana pembangunan gedung serba guna, Syamsuar yakin ini akan segera terbangun.

“Untuk hari ini saja telah terkumpul bersama dana lebih kurang empat ratus juta ruiah. Ini adalah bentuk nyata yang diberikan oleh para alumni,” kata Gubri Syamsuar salut.

“Dari 12 kabupaten/kota di Provinsi Riau, semua memiliki kelebihan atau memiliki orang-orang soleh. Doa orang soleh mustajab, berkat doa orang soleh, kita saat ini terus mendapatkan berkah dari Allah SWT,” ujar Syamsuar.

Sementara itu pimpinan Pondok Pesantren Darussalam Abuya Syeh H. Alaiddin Attory Aidarus menyampaikan bahwa banyak hal lagi kedepan pembangunan dan program akan dilaksankan di Pondok Pesantren Darussalam. Program utama untuk para alumni dan santri lainnya adalah suluk, atau akan membentuk pusat tarikat di Provinsi Riau. “Saat ini kita memiliki lima suluk binaan, pertama di Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten Kampar dan Provinsi Sumatera Barat,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa Pondok Pesantren Darussalam, dalam rencana juga akan mendirikan Universitas, dan hidupkan kembali majlis zikir di lingkungan Pondok Pesantren Darussalam.***