Kampar
Lapangan Sepakbola Desa Domo Akan Sebagai Landasan Pendaratan Helipad Pada Penutupan TMMD ke121 Kodim 0131/KPR
Inilahkampar-BANGKINANG – Di samping mempersiapkan tempat upacara untuk penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121, Kodim 0131/KPR juga dipersiapkan lapangan pendaratan helipad di lapangan bola kaki Desa Domo, Kecamatan Kamparkiri Hulu, Kabupaten Kampar, Sabtu (17/8/2024).
Sebagai persiapan awal sudah dilaksanakan sebelumnya gotong-royong bersama masyarakat pembabatan rumput dan menyiapkan landasan helipad di tengah lapangan sepakbola yang tidak jauh dari poros jalan utama.
“Beberapa persiapan sudah disiapkan agar pelaksanaan kunjungan nantinya tidak ada kendala dan dapat di laksanakan sesuai harapan kita semua,” ungkap Danramil 06/Siak Hulu Kapten Cba Y Zebua.
Dikatakan Kapten Cba Y Zebua, dirinya sudah berkordinasi bersama pihak Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru Mayor Tek M Norfyanka dan Lettu Kristianto terkait lapangan sepakbola Desa Domo layak sebagai landasan pendaratan helipad nantinya.
Turut hadir Pasilog Kodim 0313/KPR Kapten Arh Hadi Prayitno, Danpos Koramil 05/ KK Peltu Rudi Tanjung serta perangkat Desa Domo yang diwakili Sekdes Desa Domo Kamlisman.***