Ikuti Kami

Politik

Anggota DPRD Kampar Ropii Siregar Silaturahmi ke Desa Ganting Damai, Ini Harapan Masyarakat Setempat di 2023

Suasana silaturahmi anggota DPRD Kampar Ropii Siregar dengan masyarakat Desa Ganting Damai, Kecamatan Salo.

BANGKINANG – Ropii Siregar, SE, S.Sos, anggota DPRD Kabupaten Kampar terus jalin silaturahmi sekaligus menyerap aspirasi masyarakat. Baru-baru ini Ropii Siregar turun ke Desa Ganting Damai, Kecamatan Salo.

Di Desa Ganting Damai, Ropii disambut Kepala Desa Ganting Damai, Hermunis bersama perangkatnya dan sekitar belasan masyarakat setempat.

Dalam silaturahmi ini, masyarakat menyampaikan permohonan sejumlah pembangunan Desa Ganting Damai yang perlu diperjuangkan melalui Ropii Siregar selaku wakil rakyat Dapil I ini.

“Kemarin dalam silaturahmi, kami ada mengusulkan kepada Pak Ropii agar diperjuangkan pembangunan box koper di dusun suka maju, setelah itu untuk kelompok wanita tani alat bajak sawah traktor untuk tiga dusun. Dan terakhirnya turap di MDA Desa Ganting Damai,” kata Kades Hermunis kepada wartawan, Ahad (25/12/2022).

Kepala Desa Ganting Damai ini berharap harapan masyarakat ini bisa terwujud pada tahun 2023 mendatang. Selain itu, ia mewakil seluruh masyarakat Ganting Damai menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ropii Siregar yang telah berkenan mengunjungi bersilaturahmi ke desanya.

Sementara itu, anggota DPRD Kampar, Ropii Siregar Fraksi PDI Perjuangan ini saat dihubungi berjanji akan berusaha semampunya memperjuangkan aspirasi masyarakat Desa Ganting Damai untuk 2023 mendatang.***